Di tengah resesi ekonomi, Google masih terus melakukan akusisi. Dana sekitar Rp 1 triliun disiapkan perusahaan yang berbasis di Mountain View, California, AS itu untuk membeli sebuah perusahaan pembuat solusi kompresi video On2 Technologies Inc. On2 mengembangkan teknologi kompresi video sehingga file-file dengan ukuran besar dapat dipadatkan agar mudah dikirimkan melalui internet. Teknologi tersebut sangat penting di tengah maraknya konten multimedia di internet. "Video saat ini telah menjadi bagian penting dari layanan web dan kami yakin teknologi kompresi video berkualitas tinggi seharusnya menjadi bagian platform web," ujar Sundar Pichai, wakil presiden manajemen produk Google. Akusisi ini merupakan bagian dari strategi Google untuk memperkuat bisnisnya di layanan video. Sebelumnya Google telah mengakusisi YouTube senilai 1,65 miliar dollar AS (sekitar Rp 16 triliun) pada tahun 2006.
Home /
Berita Komputer dan Teknologi Terbaru /
Google Akan Akuisisi Perusahaan Pembuat Video Kompresi
7 Agu 2009
Google Akan Akuisisi Perusahaan Pembuat Video Kompresi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar